Dampak Perdagangan Bebas Bagi Lulusan Komputer

By
Advertisement
Dampak Perdagangan Bebas Bagi Lulusan Komputer
Dewasa ini globalisasi informasi mengalami perkembangan pesat dan telah merambah ke berbagai aspek kehidupan manusia. Untuk itu diperlukan sumber daya manusia (SDM) yang tidak hanya menguasai aspek-aspek materi dari teknologi yang ada, melainkan juga mampu menerapkan dan mengembangkan teknologi tersebut di berbagai bidang. Perguruan tinggi merupakan suatu wadah yang digunakan untuk Research & Development (R&D) serta arena penyemaian manusia baru untuk menghasilkan generasi yang memiliki kepribadian serta kompetensi keilmuan sesuai bidangnya. Kebutuhan SDM di bidang teknologi informasi menjadi semakin besar, seiring relokasi industri TI dari negara maju ke negara berkembang. Kenyataan itu seharusnya menjadi kabar baik bagi para Sarjana Komputer (S.Kom) di Indonesia, agar bisa mengisi kesempatan kerja di bidang TI tersebut. kebutuhan tenaga kerja profesional bidang TI terus tumbuh, seiring dengan produk dan layanan TI yang makin berkembang.
Industri TI, terus melangkah maju dengan perusahaan raksasa kelas dunia, seperti Microsoft dan IBM. Khusus di Indonesia industri TI dapat dikembangkan dan menyumbangkan devisa negara, paling tidak sekitar USD 8,2 miliar sampai tahun 2010. Target ini tidak berlebihan karena pasar dunia TI sudah mencapai USD 1 triliun. Kebutuhan SDM TI profesional semakin tinggi, sehingga memungkinkan banyak pekerjaan di bidang TI yang bisa dilakukan. Tenaga TI profesional tidak mudah diperoleh bahkan di Lembah Silikon (AS) sekalipun masih kekurangan SDM TI. Mereka mendapatkan SDM TI dengan mengimpor dari India dan Cina, atau melakukan relokasi pabriknya ke negara berkembang seperti Indonesia. Teknologi Informasi saat ini sudah menjadi kebutuhan pokok setiap organisasi atau perusahaan, karena merupakan senjata paling ampuh untuk memenangkan persaingan yang semakin kompetitif. Teknologi Informasi tidak lagi dipandang sebagai biaya, akan tetapi merupakan investasi mutlak demi kelangsungan hidup perusahaan. Investasi ini akan menjadi sia-sia tanpa dukungan SDM yang unggul dan memiliki keterampilan serta profesionalisme di bidang Teknologi Informasi.
Sebagai solusi dari permasalahan diatas, maka perlu dicetak PROFESIONAL TI yang siap terap, handal dan mandiri, siap berkompetensi dalam kancah perkembangan teknologi global yang sarat keunggulan. Jadikan anda unggul keahlian, unggul kreatifitas, dan unggul kepribadian dibidang TI dan Bahasa Inggris. Menimbang hal di atas, Fakultas Teknologi Informasi di beberapa PTS menyelenggarakan Program S-1 Sistem Informasi dan S-1 Teknik Informatika dengan tujuan untuk memenuhi kebutuhan akan SDM yang profesional di bidang teknologi informasi. Selain itu juga untuk menjembatani antara kepentingan industri dan masyarakat profesi dengan kepentingan akademik, maka disusunlah kurikulum berbasis kompetensi, dimana selain muatan-muatan inti, diberikan pula muatan-muatan lokal yang mendukung ranah bisnis dan manajemen (S-1 Sistem Informasi) serta basis pengetahuan terapan dan perekayasaan perangkat lunak (S-1 Teknik Informatika). Diharapkan melalui program ini dapat dihasilkan lulusan yang memiliki daya saing, jiwa kewirausahaan, dan memiliki wawasan teknologi informasi yang memadai sehingga tidak gagap ketika tiba waktunya untuk menerapkan ilmunya di masyarakat.



S-1 SISTEM INFORMASI.
Jurusan Sistem Informasi (S1) memiliki 3 Kompetensi Bidang Keahlian.

Bidang
Keahlian
Prospek Karir & Profesi
Manajemen
Informatika
Bidang Manajemen adalah satu disiplin yang dibutuhkan untuk melengkapi bidang keilmuan lainnya. Tanpa ilmu manajemen, sebuah bisnis akan mengalami kesulitan untuk memenangkan persaingan. Berangkat dari logika ini, bidang keahlian ini berusaha melakukan penggabungan antara ilmu manajemen dan ilmu komputer terapan agar menghasilkan tenaga-tenaga Sarjana Komputer yang tidak hanya menguasai pengetahuan komputer, namun juga memiliki pengetahuan manajemen, sehingga tidak hanya ahli dalam rekayasa sistem informasi manajemen, akan tetapi juga dalam pengembangan aplikasi bagi kebutuhan manajemen

Salah satu nilai lebih para lulusan Sarjana Komputer (S.Kom) yang menyandang gelar Sarjana Sistem Informasi bidang keahlian manajemen informatika adalah kualifikasi mereka yang mampu mengisi posisi-posisi dalam ruang lingkup yang sangat luas, terutama dibidang manajemen teknologi informasi.

Komputerisasi
Akuntansi
Teknologi komputer didisain untuk memudahkan penggunanya. Dewasa ini penggunaan sistem komputer merupakan keharusan dalam menunjang kinerja perusahaan. Bidang Akuntansi adalah salah satu bidang yang dituntut untuk mengikuti perkembangan zaman.  Perkuliahan mata kuliah Akuntansi berbasis komputer selain membentuk ahli-ahli akuntansi berkualitas tinggi, tetapi juga menjadi tenaga profesional yang handal dalam rekayasa sistem informasi akuntansi serta terampil dalam bidang pengembangan sistem akuntansi, baik yang berbasis komputer maupun manual. Bidang keahlian Komputerisasi Akuntansi mempersiapkan para mahasiswanya untuk bekerja dan membina karir di bidang pengembangan sistem informasi akuntansi yang sangat menunjang semua sektor industri.

E-Commerce
Membangun jaringan bisnis melalui internet menjadi salah satu alternatif pilihan pelaku bisnis dalam memasarkan produk dan jasanya. Untuk mewujudkan hal ini dibutuhkan strategi manajemen yang tepat disamping pengetahuan yang memadai tentang karakter dari e-commerce itu sendiri. Sektor industri e-commerce seperti perusahaan-perusahaan trading, export-import, hotel dan perbankan adalah beberapa sektor industri yang sangat membutuhkan keahlian di bidang e-commerce.

Bidang keahlian ini diharapkan dapat bekerja pada sebuah perusahaan yang bergerak di bidang e-commerce atau bidang internet, untuk mengimplementasikan pengetahuan manajemen dan akuntansi yang diperolehnya secara profesional dalam rangka melakukan rekayasa sistem perdagangan elektronik (e-commerce) & pengembangan sistem informasi berbasis web.








S-1 TEKNIK INFORMATIKA.
Jurusan Teknik Informatika (S1) memiliki 3 Kompetensi Bidang Keahlian.

Bidang
Keahlian
Prospek Karir & Profesi
Rekayasa
Perangkat
Lunak
Pesatnya kemajuan teknologi, serta meningkatnya permintaan akan tenaga profesional untuk membangun perangkat lunak di setiap bidang merupakan salah satu alasan mengapa jurusan rekayasa perangkat lunak mengundang banyak peminat. Dengan menerapkan sistem learning by doing, serta kurikulum dengan standar internasional para mahasiswa diarahkan untuk dapat mempelajari & menguasai teknologi informatika melalui metodologi yang mutakhir, khususnya dalam bidang perangkat lunak sehingga mampu melakukan rancang bangun perangkat lunak berbasis data dan sistem informasi.

Para Sarjana Komputer (S.Kom) yang menyandang gelar Sarjana Teknik Informatika bidang keahlian rekayasa perangkat lunak memiliki peluang terbesar untuk bekerja pada berbagai sektor industri produk maupun jasa, untuk mengisi posisi pada departemen teknologi informasi (EDP) dan information system development, atau bekerja sebagai System Analyst, System Support, Database Administrator dan Programmer.
Disain Grafis &
Multimedia
Perkembangan bidang kreatif terus meningkat seiring dengan meningkatnya kebutuhan komunikasi secara visual / grafis. Kebutuhan akan software grafis dan multimedia berkembang pesat seiring dengan aplikasinya, dalam berbagai macam industri seperti advertising dan film animasi. Seiring dengan kondisi ini, maka diperlukan juga tenaga-tenaga ahli yang mampu mendukung pengembangan software grafis dan multimedia. Dengan mengikuti pendidikan ini mahasiswa diharapkan mampu menciptakan disain grafis yang berorientasi multimedia serta mampu membuat teknik-teknik baru dalam pengolahan citra (grafis) dan suara. Selain itu pula diharapkan mampu membuat software yang dapat mengenali ucapan/suara manusia, untuk diterjemahkan kedalam tulisan atau sebaliknya, dan hal tersebut merupakan sebuah contoh kecil produk yang diharapkan dapat dikembangkan oleh para mahasiswa.

Berbekal pengetahuan mengembangkan software grafis & multimedia, para Sarjana Komputer yang menyandang gelar Teknik Informatika bidang keahlian Disain Grafis & Multimedia dapat memasuki berbagai macam industri seperti software house, otomasi perkantoran, perusahaan yang bergerak di bidang sistem pengamanan (security system) menggunakan citra / grafis / biometric, perusahaan yang bergerak dibidang advertising, entertainment dan multimedia.

Perangkat
Lunak Sistem
& Jaringan

Dampak globalisasi dan persiapan menuju era free-trade menyebabkan pengolahan data, informasi dan otomasi pada industri-industri berskala international menjadi sangat signifikan. Keberhasilan & kemajuan di lapangan ditentukan oleh kecepatan proses pengolahan materi informasi selain juga ketepatan, akurasi dan fleksibilitas infrastruktur jaringan. Melalui mata kuliah yang dirancang khusus, untuk menjawab perkembangan teknologi informasi yang sedemikian pesat, para mahasiswa jurusan Teknik Informatika untuk bidang keahlian perangkat lunak sistem & jaringan diharapkan dapat membangun atau merancang sistem jaringan yang mampu mengakses informasi secara cepat, tepat & akurat di sektor industri manapun, tempat dimana mereka bekerja di masa depan. Khususnya merancang bangun perangkat lunak berbasis jaringan, antarmuka perangkat keras dan komunikasi data.

Tingginya kebutuhan akan tenaga ahli dalam perangkat lunak sistem dan jaringan menyebabkan profesi ini menjadi salah satu tulang punggung pada industri yang operasionalnya banyak mengandalkan pengolahan data berbasis jaringan. Diantaranya adalah internet service provider (ISP), manufacturing company dan berbagai industri sektor jasa, seperti : rumah sakit, hotel, bank, sekolah dan universitas.




PELUANG KARIR.
Peluang kerja di bidang Teknologi Informasi lainnya, yang saat ini masih banyak dibutuhkan oleh perusahaan-perusahaan baik di dalam maupun di luar negeri adalah :  System Analis, IT Help Desk, AutoCAD Drafter, Sales, Project Manager, Computer Operator, Programmer, Teknisi Komputer, EDP Staff, WebMaster, Web Chief Editor, Web Administrator, Web Designer, Software Engineer, Database Engineer,Manager Web Content, Unix Admnistration Manager, Director Software, Java Developer, Network Specialist, Network Manager, System Architect.
 (sumber : www.i2bc.org/news/itnews3.htmlwww.jobsdb.com )
TataSutabri.26012010.SEAB
Sumber http://tatasutabri.multiply.com/journal/item/12/Prospek_Karir_SARJANA_KOMPUTER?&show_interstitial=1&u=%2Fjournal%2Fitem (diunggah oleh sumber pada 25 Januari 2010 dan dikutip oleh saya pada 29 Maret 2012)

0 komentar:

Posting Komentar